Homeschooling yang dijalani oleh Eva Celia (15) memudahkan ia dalam berkarier di bisnis hiburan. Menurutnya, cara menuntut ilmu dengan belajar di rumah, bukan di sekolah, itu juga tak jauh berbeda dengan sebagian besar dari sistem pendidikan di AS. Memang Eva mau hijrah ke negara itu?
Aku putri artis Sophia Latjuba (Sophie) dan pemusik Indra Lesmana ini, ia merasa nyaman dengan homeschooling, walaupun masih suka kangen kepada pertemanannya dulu di sekolah biasa sebelum mengikuti homeschooling.
Katanya, dalam sistem pendidikan tersebut tak ada ujian, sehingga ia bisa dengan leluasa menjalani kegiatan-kegiatan keartisannya, sebut saja syuting sinetron. Katanya lagi, homeschooling juga tak jauh berbeda dengan sebagian besar dari sistem pendidikan di AS.
Eva memang memiliki keinginan untuk menimba ilmu dan tinggal di AS, negara asal Michael Villareal, suami Sophie sesudah bercerai dari Indra. "Siapa sih yang enggak mau tinggal di sana? Negara itu memang tujuanku," ucap cewek kelahiran Jakarta, 21 September 1992, ini.
Tapi, akunya lagi, ia belum merancang kepindahannya. "Aku mau belajar di sana. Tapi, sejauh ini, belum aku rencanakan dengan matang," tuturnya. Maklum, ia belum lama mulai menjalani kariernya di Tanah Air. "Belum ada persiapan apapun untuk berangkat ke AS," ujarnya.
Sumber: Warta Kota
0 comments:
Post a Comment